Pangan

Dua Negara Produsen Gula Diterpa Krisis Iklim, Ini Dampaknya

×

Dua Negara Produsen Gula Diterpa Krisis Iklim, Ini Dampaknya

Sebarkan artikel ini

CHANNEL8.CO.ID, JAKARTA – Dua produsen gula terbesar dunia, India dan Brasil, dilanda krisis iklim. Akibatnya, produksi gula dalam negeri di dua negara tersebut terhambat.

Pasokan gula dunia pada 2025 diprediksi sedang tidak baik-baik saja.
Pasokan gula dunia terancam anjlok imbas perubahan iklim yang mengakibatkan cuaca ekstrem. Cuaca yang terlampau kering telah mempengaruhi prospek produksi gula di India dan Brasil. Tak hanya itu, faktor kepentingan dalam negeri dua negara tersebut juga berkontribusi terhadap pasokan gula dunia.

India, misalnya, negara itu hanya mampu memproduksi gula sebesar 27,6 juta ton hingga September 2024 yang prosentasenya pun dialihkan untuk pembuatan etanol. Jumlah produksi itu lebih rendah 4,4 juta ton dibandingkan tahun sebelumnya. Prospek panen yang rendah di India diproyeksi akan mendorong pemerintahnya untuk kembali memberlakukan pembatasan ekspor.

Sehingga pasokan gula dunia sedang tidak baik-baik saja. Trader komoditas Czarnikow Group Ltd telah memproyeksi bahwa pasokan gula dunia menyusut ke level terendah alam enam tahun pada awal 2025 karena kekeringan di Brasil.

Baca Juga: Bahlil Singgung Produksi Nikel Perlu Perhatikan Dunia Usaha

Pasokan gula diperkirakan akan sangat ketat pada kuartal pertama 2025 meskipun produksi yang lebih rendah di Brasil diimbangi oleh permintaan yang menurun dan panen yang lebih besar di China.

Untuk itu, dunia perlu mencari negara produsen alternatif guna menyeimbangi produksi gula global yang sedang anjlok.

Baca Juga: Menkop : Destinasi Wisata Bukit Manik Indonesia Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *