CHANNEL8.CO.ID, BEKASI – Ketua Komisi IV DPR RI, Siti Hediati Hariyadi (Titiek Soeharto), menyampaikan apresiasi kepada Kepolisian Negara Republik Indonesia atas kontribusi nyata dalam mendukung percepatan swasembada pangan nasional, khususnya komoditas jagung.
Hal tersebut disampaikan Titiek usai mengikuti panen raya jagung di Kampung Tempong Gunung, Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Kamis (08/01). Ia menilai Polri berperan signifikan terhadap produksi jagung nasional sepanjang 2025.
BACA JUGA : Tutut Soeharto : Presiden Prabowo Tahu Rekam Jejak Bapak Saya Pimpin Indonesia
“Selamat dan juga saya mengapresiasi kepada Kepolisian Negara Republik Indonesia karena, dari produksi 16,11 juta ton, itu 3,5 juta ton adalah hasil dari teman-teman kita di Kepolisian Republik Indonesia,” kata Titiek kepada wartawan.
Menurut Titiek, kontribusi Polri setara dengan sekitar 20 persen dari total produksi jagung nasional tahun 2025. Capaian tersebut disebut sebagai prestasi yang patut diapresiasi.
“Artinya, 20 persen produksi nasional dihasilkan dari hasil kerja keras teman-teman kita di Kepolisian Republik Indonesia. Terima kasih, Pak Kapolri, yang sudah membantu mempercepat swasembada ini,” ujarnya.
Titiek menuturkan, Indonesia kini telah mencapai swasembada jagung. Berdasarkan data produksi dan konsumsi, hingga akhir 2025 tercatat surplus hampir 1 juta ton.
BACA JUGA : Agar Jemaah Lansia Tetap Kuat, Masakan Nusantara Disiapkan untuk Haji 2026
“Produksi sudah mencapai 16,11 juta ton, sementara konsumsi 15,60 juta ton. Dengan demikian, kita sudah bisa disebut swasembada jagung,” jelasnya.
Selain kepada Polri, Titiek juga memberikan apresiasi kepada pemerintah atas percepatan swasembada pangan yang dinilai melampaui target awal. Ia menyebut target swasembada pangan yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto selama empat tahun berhasil dicapai lebih cepat.
“Target yang tadinya 4 tahun bisa dicapai dalam 1 tahun lebih sedikit,” ucapnya.(A2n)






