Channel8.co.id – Pidie Jaya. Penyaluran bantuan Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Peduli untuk korban bencana alam di Provinsi Aceh berlanjut hingga hari Kamis (11/12/2025).
Sekretaris Utama BPJPH Muhammad Aqil Irham menyalurkan bantuan langsung kepada para pengungsi di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh.
Bantuan berupa uang tunai diserahkan di area pengungsian, diterima oleh Bupati Pidie Jaya, Sibral Malasyi. Penyerahan dilakukan bersama Ketua Tim Kunjungan Komisi VIII DPR RI, Ansory Siregar beserta sejumlah anggota Komisi VIII DPR yang hadir untuk memastikan bantuan pemerintah tersalurkan cepat dan tepat sasaran.
Dalam kesempatan tersebut, Sestama BPJPH Muhammad Aqil Irham menegaskan, BPJPH Peduli merupakan bentuk tanggung jawab moral pemerintah untuk memastikan masyarakat terdampak mendapatkan perhatian yang memadai.
“BPJPH Peduli bukan sekadar program, tetapi bentuk tanggung jawab moral kami sebagai bagian dari pemerintah untuk memastikan masyarakat terdampak bencana tetap mendapatkan perhatian dan dukungan,” ujar Muhammad Aqil Irham.
“Kami juga akan terus memantau kondisi di lapangan agar bantuan yang diberikan benar-benar menjawab kebutuhan dan dirasakan langsung oleh warga terdampak,” lanjutnya.
Bupati Pidie Jaya menyampaikan apresiasi atas dukungan BPJPH Peduli terhadap warga Pidie Jaya yang terdampak bencana.
“Kami atas nama pemerintah dan masyarakat Pidie Jaya berterima kasih atas bantuan ini. Semoga dapat meringankan beban warga kami dalam menjalani kehidupan sehari-hari setelah bencana,” ujar Sibral Malasyi.
Usai penyerahan bantuan, Sestama BPJPH dan anggota Komisi VIII DPR RI meninjau langsung kondisi pengungsian, termasuk melihat kegiatan trauma healing yang berlangsung bagi anak-anak terdampak bencana.
Penyaluran bantuan di Pidie Jaya menjadi bagian dari rangkaian dukungan BPJPH Peduli di sejumlah wilayah terdampak banjir bandang di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat yang dilaksanakan secara bertahap.





